Wednesday, November 9, 2011
Cake Kentang Keju
Bahan
1 1/2 ons tepung terigu
1 1/2 ons gula pasir
2 ons kentang kukus dihaluskan
2 sdm susu bubuk
1/2 sdt vanili
4 butir telur ayam
2 ons mentega (dicairkan)
1 ons kismis (variasi sesuai selera)
Keju cheddar (taburan) secukupnya
Cara membuat :
1. Telur + gula + vanili dikocok sampai putih (mengembang), kemudian setelah itu masukkan kentang halus, susu bubuk. Aduk-aduk dg mixer. Setelah mixer dimatikan, masukkan terigu dan mentega, aduk sampai merata.
2. Siapkan loyang yang telah diolesi mentega dan sedikit taburan terigu, masukkan adonan ke dalam loyang. Taburi dg kismis dan keju parutan. Oven dengan suhu 180 derajat C selama sekitar 40 menit.Potong2 dan sajikan hangat..
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Silakan meninggalkan pesan/komentar disini^^